Open hours: 8.00-18.00 Mon-Sat
Contact Us

HUT YPKS ke 56, Direktur SDM Krakatau Steel Berharap Sekolah Adaptif dengan Perkembangan Zaman

Oktober, 26 2023 By: Admin

Reposted from Banten Raya. Pelaksanaan puncak acara HUT YPKS berlangsung di SD YPWKS 4 yang berada di Jalan Kawat, Kelurahan Kotabumi, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon.

Puncak acara HUT YPKS ke 56 digelar dengan kegiatan panggung hiburan yang menampilkan berbagai kesenian seperti musik maupun tari.

Selain itu, juga dibarengi dengan pemberian penghargaan kepada siswa-siswi berprestasi yang berada di naungan YPKS, bazar Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), serta peresmian gedung baru.

Direktur Sumber Daya Manusia atau SDM PT Krakatau Steel Sriyani Puspa Kinasih juga turut hadir dalam kegiatan tersebut, bersama Pengurus Yayasan YPKS, guru, siswa-siswi serta wali murid.

Direktur SDM PT KS Sriyani Puspa Kinasih menggunting pita tanda diresmikannya 2 ruang kelas baru di SD YPWKS 4 Cilegon. (Gillang / Bantenraya.co.id)

Direktur SDM PT KS Sriyani Puspa Kinasih mengatakan, pendidikan sebagai pintu gerbang kemajuan, Ia juga menekankan, selain pendidikan formal juga harus dilengkapi dengan pendidikan nonformal.

“Kalau kemampuan akademis kan kita sudah tahu. Tadi, juga banyak siswa-siswi kita yang berprestasi di bidang non akademis, ini sangat bagus, itu bukan Cuma murid, tapi juga guru,” kata perempuan yang biasa disapa Yani.

Yani menjelaskan, YPKS sendiri menaungi 11 sekolah mulai dari jenjang Taman Kanak-kanak (TK) hingga jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat.

“Semoga YPKS ini terus berkembang, kita hari ini meresmikan 2 ruang kelas baru di SD YPWKS 4, yang berarti ada penambahan murid-murid yang bergabung. Yang berarti, ke depannya terus meningkatkan kualitas pendidikan maupun kuantitas murid-murid,” kata Yani.

Kata Yani, Kawasan industri di sekitar Krakatau Steel saat ini terus berkembang.

Selain itu, Kota Cilegon juga terus berkembang. Ia berharap perkembangan di lingkungan juga memacu semangat YPKS untuk terus berkembang.

“Saya harap YPKS ini dapat proaktif dan adaptif dengan perkembangan yang ada,” harapnya.

Yani mengatakan, saat ini sekolah dibawah naungan YPKS sudah cukup bagus.

Namun, harus terus adaptif dengan perkembangan dan kebutuhan masyarakat akan pendidikan.

“Kita juga harus sinergi antara sekolah negeri dan swasta,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Ketua YPKS Aris Subranta mengatakan, saat ini ada 11 sekolah dibawah naungan YPKS mulai dari jenjang TK hingga SMA sederajat.

Di tempat yang sama, Ketua YPKS Aris Subranta mengatakan, saat ini ada 11 sekolah dibawah naungan YPKS mulai dari jenjang TK hingga SMA sederajat.

Aris mengaku, saat ini sekolah dibawah naungan YPKS terus adaptif dengan perkembangan zaman.

Terbaru, di SD YPWKS 4 diterapkan kelas bilingual.

Sementara, di SMP YPWKS sudah mulai diterapkan sekolah jurusan olahraga.

Inovasi tersebut sebagai bentuk inovasi menjawab perkembangan zaman dan kebutuhan pendidikan saat ini.

“Di SMP YPWKS kita sudah membuka 1 kelas, khusus olahraga,” ucapnya.***

 

Cr. Gillang / Bantenraya.co.id ( https://bantenraya.co.id/hut-ypks-ke-56-direktur-sdm-krakatau-steel-berharap-sekolah-adaptif-dengan-perkembangan-zaman/ )

https://google.com

Berita Terkait

Mari Sekolah di SMK YPWKS Cilegon

26 Okt, 2023

Kini SMK YPWKS memiliki 3 Program Keahlian, yaitu Teknik Elektronika, Tekni...

Read more.

Pelantikan Pengurus OSIS SMP YPWKS Periode 2023-2024

26 Okt, 2023

SMP YPWKS Cilegon melaksanakan pelantikan Pengurus OSIS periode 2023-2024

Read more.

SD Islam Al Azhar 40 Cilegon Melakukan Penerapan 8 Adab di Sekolah

26 Okt, 2023

Adab adalah norma atau aturan mengenai sopan santun yang didasarkan atas at...

Read more.